Sabtu, 23 Juli 2016

MEMBUAT FUNGSI DAN MENGGUNAKAN PROTOTYPE FUNGSI



MEMBUAT FUNGSI

            Fungsi adalah subrutin yang kalau dipanggil akan memberikan nilai balik atau mengembalikan suatu nilai. Beberapa contoh fungsi adalah seperti cos() dan sqrt(). Setiap fungsi memiliki argument. Dan dapat dilihat pada contoh sqrt(25). Dimana 25 adalah argument dari fungsi. Fungsi tersebut mengembalikkan nilai berupa akar kuadrat argumennya.



Fungsi sebenarnya dapat dibuat sendiri. Bentuk pembuatan fungsi :
Tipe_data nama_fungsi(tipe argument_1, …, tipe argument_n)
{
       Penrnyataan_1;
      
       Penrnyataan_2;
}
Contoh berikut memberikan gambaran tentang pembuatan sebuah fungsi yang digunakan untuk memperoleh hasil kuadrat argumennya:
Double kuadrat (double x)
{
       Return
}
Pada pendefinisian diatas, kuadrat adalah fungsi. Fungsi ini memiliki parameter (argumen) berupa x yang bertipe double. Selanjutnya dalam fungsi, pernyataan
Return ( x * x);
Digunakan untuk menentukan nilai balik fungsi. Dalam hal ini nilai balik berupa perkalian x dengan x. perlu diketahui, begitu ketemu return maka eksekusi fungsi berakhir.


Setelah fungsi dibuat seperti didepan, fungsi tersebut dapat digunakan dengan memanggilnya y = kuadrat (nilai)
Contoh lengakap pembuatan fungsi dan pemanggilan fungsi kuadrat () dapat dilihat sebagai berikut:
/*================================
fungsi1
contoh pembuatan fungsi
==================================*/

#include<iostream>
using namespace std;

double kuadrat (double x)

{
       return (x * x);
}

int main()
{
       double a,b;
       a = kuadrat (5.5);
       b = kuadrat (5);

       cout<<"a = "<<a<<endl;
       cout<<"b = "<<b<<endl;
       system ("pause");
       return 0;
}


MENGGUNAKAN PROTOTYPE
            Sebuah fungsi tidak dapat dipanggil kecuali sudah dideklarasikan.. sebagai contoh, cobalah untuk menuliskan program berikut
{

       cout<<"b = "<<b,,endl;
       return 0
}

double kuadrat (double x)

{
       return (x * x);
}

Maka pada saat di-compile akan terjadi kesalahan (error)





Kesalahan tersebut terjadi karena ketika kuadrat x akan diterjemahkan compiler tidak mengenal definisinya . Walaupun sudah ada dibawahnya suatu formula x * x
Sebagai solusinya, bisa kita tambahkan prototype sebelum main seperti pada contoh dibawah :
/*================================
fungsi
contoh pembuatan fungsi
==================================*/

#include<iostream>
using namespace std;

double kuadrat (double x);

int main()
{
       double a,b;
       a = kuadrat (5.5);
       b = kuadrat (5);

       cout<<"a = "<<a<<endl;
       cout<<"b = "<<b<<endl;
       system ("pause");
       return 0;
}

double kuadrat (double x)

{
       return (x * x);
}
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar